
Seringkali ibu-ibu dengan batita/balita yang masih dalam asuhan berpenampilan sekadarnya saat tampil formal, sebab sudah terlalu repot dengan persiapan batita/balita-nya. Jilbab yang dulu resmi dan elegan kini menjadi susah untuk dikenakan bukan sebab tidak tren lagi, tetapi malas karena perlu waktu lama mengaca di depan cermin, ribet memasang peniti, sedangkan batita/balita 'sudah meronta' minta perhatian. Tidak dipungkiri memang ada jilbab yang instan, tapi seringnya berbahan kaos. Mau dipakai di acara resmi, malu. Apalagi mengenakan model hijab masa kini yang harus 'diputar-putar', mmm tidak deh. Itu prioritas urutan ke-71 :) Nah, bisa dimengerti bahwa ada kebutuhan para ibu muda untuk bisa tampil formal di acara resmi, tapi jilbab bisa dikenakan dengan cepat dan instan.
Mereka adalah kalangan yang berusia produktif, dan biasanya profil mereka adalah muslimah berkarir. Tidak bisa dibayangkan, muslimah berkarir dengan waktu terjadwal padat masih diribetkan dengan urusan berbusana jilbab yang perlu waktu lama. Untuk itu kami pun mencoba mengisi ceruk permintaan ini dengan membuat jilbab yang langsung pakai, sifatnya instan, tidak perlu memakai peniti lagi, namun berbahan kain yang bisa dipakai tampil di acara resmi maupun lingkungan kerja formal. Desain jilbab dibuat mengikuti tren, namun tetap mengindahkan norma agama.
Untuk itulah Amarylis Collection hadir agar muslimah gak pake lama persiapan untuk pergi ke acara formal ataupun pesta. Dan yang penting, tidak perlu malu lagi...
Happy berjilbab Amarylis Collection
